Senin, 22 Desember 2008

Selamat Natal Bapak Tukang Becak!


Apa makna Natal buat anda tahun ini? Masing-masing orang pasti memiliki pengalaman menarik dan berkesan. Kalau saya pribadi, satu pengalaman berharga saya alami ketika saya dan istri belanja kebutuhan Natal di Pasar Anyer - Tangerang. Sebenarnya kalau diajak belanja, saya paling malas. Tapi karena saya juga butuh untuk melengkapi peralatan pohon Natal, yah...saya juga ikut belanja keliling sana-sini. Yang dicari adalah kebutuhan hiasan natal, dan istri mau beli kebutuhan untuk buat kue. Kebetulan isteri saya lagi semangat buat kue. Padahal menurut saya pekerjaan membuat bermacam-macam kue itu sangat membosankan. "Belajar buat kue" itu jawab isteri saya ketika saya usulkan beli saja yang sudah jadi.
Setelah kebutuhan yang kami inginkan sudah dapat semua, waktunya untuk makan siang. Nah disinilah pengalaman yang manis itu terjadi. Di salah satu RM cepat saji, kami memesan makanan sesuai selera kami masing-masing. Saya pesan nasi goreng (makanan favorit saya), dan isteri saya pesan nasi soto. Ketika makanan sudah tersedia, berdoa, lalu dengan lahapnya saya makan nasi goreng itu tanpa peduli lagi sekeliling. Tapi kemudian saya heran melihat isteri saya tidak memakan nasi soto yang di depannya. Dia kelihatan termenung.
Saya tanya "kok nggak makan?", dia jawab "saya tidak bisa makan".
"Kenapa?" tanyaku lagi.
"lihat pa... bapak tukang becak itu", dia menunjuk ke salah seorang tukang becak.
"Bapak itu pasti belum makan", lanjutnya.
"Trus
kenapa?" timpalku lagi.
"Bolehkah aku beli makanan untuk bapak itu?".
Serrrr... aku merinding, entah kenapa... Lalu saya lihat lagi ke arah bapak tukang becak itu, wajahnya lesu, kurus. Batinku juga berkata bapak itu pasti belum makan. Lalu saya jawab "beli saja nasi gorengnya satu lagi, tapi gimana cara memberikannya, kan banyak tukang becak disana? "Tenang ajah itu urusanku" katanya. Lalu dia cepat-cepat pesan nasi gorengnya dan langsung memberi kepada si bapak tukang becak. Saya perhatikan terus si bapak, dia kebingungan ketika menerima pemeberian isteri saya.
Dalam hati saya merenung, saya yang nota bene sebagai pendeta belum pernah melakukan yang seperti itu... Tuhan telah membukakan mata hati saya melalui istri saya. Itulah tidakan Natal yang paling indah. Tidak pernah saya merasakan hati sedamai ketika si bapak menerima makanan itu. Sampai sekarang saya tetap bisa mengenang si bapak, tukang becak itu dengan senangnya menikmati makan siangnya.
Ketika kami keluar dari RM itu, kami melihatnya duduk di becaknya sambil makan. Selamat Natal bapak, tukang becak! Kami tidak bisa memberi lebih, doa kami semoga bapak beruntung dan mendapat rejeki yang banyak.

SELAMAT NATAL JUGA BUAT SEMUA TEMAN-TEMAN DI DUNIA BLOG INI...
by pdt.z.sinurat

Rabu, 03 Desember 2008

10 Kebiasaan Buruk Yang Merusak Otak!

Sayangi otak Anda, dan ada baiknya kalau Anda kembali menelaah kebiasaan-kebiasaan kecil yang Anda anggap remeh namun berdampak negatif pada otak Anda.

1. Tidak Mau Sarapan
Banyak orang yang menyepelekan sarapan. Padahal tidak mengkonsumsi apapun di pagi hari menyebabkan turunnya kadar gula dalam darah. Hal ini berakibat pada kurangnya masukan nutrisi pada otak yang akhirnya berakhir pada kemunduran otak. Sarapan yang terbaik di pagi hari bukanlah makanan berat seperti nasi goreng spesial, tetapi cukup air putih dan segelas jus buah segar. Ringkas dan berguna untuk tubuh!

2. Terlalu banyak makan.
Terlalu banyak makan mengeraskan pembuluh otak yang biasanya menuntun orang pada menurunnya kekuatan mental. Jadi makanlah dalam porsi yang normal. Biasakan menahan diri dengan cara berhenti makan sebelum Anda kekenyangan.

3. Merokok
Jika rokok memiliki segudang efek buruk, semua orang pasti sudah tahu. Dan ada satu lagi efek buruk rokok yang terungkap di sini. Merokok ternyata berakibat sangat mengerikan pada otak! Bayangkan, otak manusia lama kelamaan bisa menyusut dan akhirnya kehilangan fungsi-fungsinya karena rajin menghisap benda berasap itu. Tak ayal di waktu tua bahkan pada saat masih muda sekalipun, kita rawan alzheimer (alzheimer adalah penyakit pikun).

4. Terlalu Banyak Mengkonsumsi Gula
Terlalu banyak asupan gula akan menghalangi penyerapan protein dan gizi sehingga tubuh kekurangan nutrisi dan perkembangan otak terganggu. Karena itu, kurangi konsumsi makanan manis favorit Anda.

5. Polusi Udara
Otak adalah bagian tubuh yang paling banyak menyerap udara. Terlalu lama berada di lingkungan dengan udara berpolusi membuat kerja otak tidak efisien.

6. Kurang Tidur
Tidur memberikan kesempatan otak untuk beristirahat. Sering melalaikan tidur membuat sel-sel otak menjadi mati kelelahan. Tapi jangan juga kebanyakan tidur karena bisa membuat Anda menjadi pemalas yang lamban. Sebaiknya tidur 6-8 jam sehari agar sehat dan bugar.

7. Menutup Kepala Ketika Sedang Tidur
Tidur dengan kepala yang ditutupi merupakan kebiasaan buruk yang sangat berbahaya karena karbondioksida yang diproduksi selama tidur terkonsentrasi sehingga otak tercemar. Jangan heran kalau lama kelamaan otak menjadi rusak.

8. Berpikir Terlalu Keras Ketika Sedang Sakit
Bekerja keras atau belajar ketika kondisi tubuh sedang tidak fit juga memperparah ketidakefektifan otak. Sudah tahu sedang tidak sehat, sebaiknya istirahat total dan jangan forsir otak Anda.

9. Kurangnya Stimulasi Otak
Berpikir adalah cara terbaik untuk melatih kerja otak. Kurang berpikir akan membuat otak menyusut dan akhirnya tidak berfungsi maksimal. Rajin membaca, mendengar musik dan bermain (catur, scrabble, dll) membuat otak Anda terbiasa berpikir aktif dan kreatif.

10. Jarang Bicara
Percakapan intelektual biasanya membawa efek bagus pada kerja otak. Jadi jangan terlalu bangga menjadi pendiam. Obrolan yang bermutu sangat baik untuk kesehatan Anda.

Yang no. 10 kayaknya cocok untuk menegur saya, soalnya saya ini tergolong pendiam. Gimana ya cara merobah kepribadian orang yang pendiam... agar OTAK tidak rusak?
Heheh...Percaya atau enggak pada artikel di atas... terserah kepada pribadi masing-masing.

Diposting dan dikutip dari www.salatiga.biz



Yang berbahaya dilingkungan kita

Penting untuk kita perhatikan!

Di sekitar kita banyak bahaya mengancam yang mungkin tidak kita sadari. Sepele sebenarnya tetapi dapat berakibat fatal bagi kesehatan kita. Berikut catatan saya kutip dari www.salatiga.biz yang diposting melalui email, mudah-mudah berguna :


1. BEKAS BOTOL AQUA
Mungkin sebagian dari kita mempunyai kebiasaan memakai dan memakai ulang botol plastik (Aqua, VIT , etc) dan menaruhnya di mobil atau di kantor. Kebiasaan ini tidak baik, karena bahan plastic botol (disebut juga sebagai polyethylene terephthalate or PET) yang dipakai di botol2 ini mengandung zat2 karsinogen (atau DEHA). Botol ini aman untuk dipakai 1-2 kali saja, jika anda ingin memakainya lebih lama, tidak boleh lebih dari seminggu, dan harus ditaruh ditempat yang jauh dari matahari. Kebiasaan mencuci ulang dapat membuat lapisan plastik
rusak dan zat karsinogen itu bisa masuk ke air yang kita minum. Lebih baik membeli botol air yang memang untuk dipakai ber-ulang2, jangan memakai botol plastik.

2 . PENGGEMAR SATE
Kalau Anda makan sate, jangan lupa makan timun setelahnya. Karena ketika kita makan sate sebetulnya ikut juga karbon dari hasil pembakaran arang yang dapat menyebabkan kanker. Untuk itu kita punya obatnya yaitu timun yang disarankan untuk dimakan setelah makan sate. Karena sate mempunyai zat Karsinogen (penyebab kanker) tetapi timun ternyata punya anti Karsinogen. Jadi jangan lupa makan timun setelah makan sate.

3. UDANG DAN VITAMIN C
Jangan makan udang setelah Anda makan Vitamin C. Karena ini akan menyebabkan keracunan dari racun Arsenik (As) yang merupakan proses reaksi dari Udang dan Vitamin C di dalam tubuh dan berakibat keracunan yang fatal dalam hitungan jam.

4. MI INSTAN
Untuk para penggemar mi instan, pastikan Anda punya selang waktu paling tidak 3 (tiga) hari setelah Anda mengkonsumsi mi instan, jika Anda akan mengkonsumsinya lagi, dari informasi kedokteran, ternyata terdapat lilin yang melapisi mi instan. Itu sebabnya mengapa mi instan tidak lengket satu sama lainnya ketika dimasak. Konsumsi mie instan setiap hari akan meningkatkan kemungkinan seseorang terjangkiti kanker. Seseorang, karena begitu sibuknya dalam berkarir tidak punya waktu lagi untuk memasak, sehingga diputuskannya untuk mengkonsumsi mi instan setiap hari . Akhirnya dia menderita kanker.
Dokternya mengatakan bahwa hal ini disebabkan karena adanya lilin
dalam mi instan tersebut. Dokter tersebut mengatakan bahwa tubuh kita memerlukan waktu lebih dari 2 (dua) hari untuk membersihkan lilin
tersebut.

5. BAHAYA DIBALIK KEMASAN MAKANAN
Kemasan makanan merupakan bagian dari makanan yang sehari-hari kita konsumsi. Bagi sebagian besar orang, kemasan makanan hanya sekadar bungkus makanan dan cenderung dianggap sebagai “pelindung ” makanan. Sebetulnya tidak tepat begitu, tergantung jenis bahan kemasan. Sebaiknya mulai sekarang Anda cermat memilik kemasan makanan. Kemasan pada makanan mempunyai fungsi kesehatan, pengawetan, kemudahan, penyeragaman, promosi, dan informasi. Ada begitu banyak bahan yang digunakan sebagai pengemas primer pada makanan, yaitu kemasan yang bersentuhan langsung dengan makanan . Tetapi tidak semua bahan ini aman bagi makanan yang dikemasnya. Inilah ranking teratas bahan kemasan makanan yang perlu Anda waspadai.

A. Kertas
Beberapa kertas kemasan dan non-kemasan (kertas koran dan majalah) yang sering digunakan untuk membungkus makanan, terdeteksi mengandung timbal (Pb) melebihi batas yang ditentukan. Di dalam tubuh manusia, timbal masuk melalui saluran pernapasan atau tangan kita.
pencernaan menuju sistem peredaran darah dan kemudian menyebar ke berbagai jaringan lain, seperti: ginjal , hati, otak, saraf dan tulang. Keracunan timbal pada orang dewasa ditandai dengan gejala 3 P, yaitu pallor (pucat), pain (sakit) & paralysis (kelumpuhan) . keracunan yang terjadipun bisa bersifat kronis dan akut. Untuk terhindar dari makanan yang terkontaminasi logam berat timbal, memang susah-susah gampang. Banyak makanan jajanan seperti pisang goreng, tahu goreng dan tempe goreng yang dibungkus dengan Koran karena pengetahuan yang kurang dari si penjual, padahal bahan yang panas dan berlemak mempermudah berpindahnya timbale makanan tsb. Sebagai usaha pencegahan , taruhlah makanan jajanan tersebut di atas piring.

B . Styrofoam
Bahan pengemas styrofoam atau polystyrene telah menjadi salah satu pilihan yang paling populer dalam bisnis pangan.Tetapi, riset terkini membuktikan bahwa styrofoam diragukan keamanannya. Styrofoam yang dibuat dari kopolimer styren ini menjadi pilihan bisnis pangan
karena mampu mencegah kebocoran dan tetap mempertahankan bentuknya saat dipegang. Selain itu, bahan tersebut juga mampu mempertahankan panas dan dingin tetapi tetap nyaman dipegang, mempertahankan kesegaran dan keutuhan bahan yang dikemas, biaya
murah, lebih aman serta ringan. Pada Juli 2001, Divisi Keamanan Pangan Pemerintah Jepang mengungkapkan bahwa residu styrofoam dalam makanan sangat berbahaya. Residu itu dapat menyebabkan endocrine disrupter (EDC), yaitu suatu penyakit yang terjadi akibat adanya gangguan pada system endokrinologi dan reproduksi manusia akibat bahan kimia karsinogen dalam makanan.

JADILAH SAHABAT BAGI ORANG LAIN DAN KIRIMKAN / SAMPAIKAN TULISAN INI SEBANYAK MUNGKIN KEPADA SAHABAT ANDA.

Salam !